Wakapolda Papua Pimpin Upacara Pengantaran Jenazah Briptu Rudi Agung Ashari, Korban Kontak Tembak dengan KKB, Menuju Manado

    Wakapolda Papua Pimpin Upacara Pengantaran Jenazah Briptu Rudi Agung Ashari, Korban Kontak Tembak dengan KKB, Menuju Manado

    JAYAPURA -  Bertempat di Bandar Udara Internasional Sentani, Jayapura telah dilaksanakan upacara pengantaran jenazah Briptu Rudi Agung Ashari, personil Brimob Ops Damai Cartenz yang menjadi korban dalam kontak tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), Selasa (19/9/2023). 

    Ketika dikonfirmasi, Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom., menerangkan, jenazah Briptu Rudi Agung Ashari tiba di Bandar Udara Sentani dari Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang menggunakan pesawat Smart Cakrawala Aviation PK-SNA pada pukul 08.59 WIT.

    “Setelah itu, upacara pengantaran jenazah dilakukan di Bandar Udara Internasional Sentani, Jayapura yang dipimpin langsung Wakapolda Papua Brigjen Pol. Ramdani Hidayat, SH, ” tuturnya.

    Jenazah kemudian diberangkatkan menuju Manado dengan menggunakan pesawat Lion Air JT 799 untuk dikebumikan.

    Mewakili pimpinan Polri, Kabid Humas juga menyampaikan rasa belasungkawa yang mendalam atas kepergian Briptu Rudi Agung Ashari, salah satu putra terbaik bangsa yang telah berjuang dengan dedikasi tinggi dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

    “Korban telah berkorban nyawa dalam tugas mulianya sebagai anggota Polri dalam upaya melindungi masyarakat dari ancaman kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Papua. Pengabdian dan pengorbanannya dalam menjaga kedamaian dan keamanan tanah air akan selalu diingat dan dihargai, ” ucapnya.

    Untuk diketahui, Briptu Rudi Agung Ashari merupakan salah satu korban dalam kontak tembak antara Aparat Gabungan Polri dengan KKB pada Senin, 18 September 2023, pukul 11.30 WIT di Kampung Yapimakot, Distrik Serabakom, Kabupaten Pegunungan Bintang.

    Upacara pengantaran jenazah ini dihadiri oleh sejumlah Pejabat Utama Polda Papua dan petugas keamanan, serta rekan-rekan sejawat dari Almarhum. Seluruh prosesi dilaksanakan dengan khidmat dan penuh penghormatan sebagai bentuk penghormatan terakhir bagi Briptu Rudi Agung Ashari. (*) 

    jayapura
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Tanamkan Cinta Tanah Air Danramil Waris...

    Artikel Berikutnya

    Kabupaten Jayapura Terpilih Sebagai Tempat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kobarkan Semangat di Pegunungan Papua, Satgas Yonif 503/Mayangkara Gelar Program Makan Bergizi Gratis
    TNI Yonif 501/BY: Peduli dan Cepat Tanggap, Bantu Perbaiki Warung Tertabrak Mobil di Maybrat
    Sembako Habema: Wujud Nyata Berbagi Kasih dengan Warga Eromaga
    Habema's Gift of Love: Free Basic Necessities Bring Smiles to Eromaga Residents
    Warga Balamai Sambut Hangat Bantuan Dari Habema

    Ikuti Kami