Musyawarah Memajukan Kab. Jayawijaya, Kodim 1702 Jayawijaya Siap Dukung Penuh 

    Musyawarah Memajukan Kab. Jayawijaya, Kodim 1702 Jayawijaya Siap Dukung Penuh 

    Wamena - Perwira Seksi Teritorial Kodim 1702/Jayawijaya Kapten Inf Yubelius Simbiak menghadiri kegiatan Musrenbang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah ( RPJPD ) Kabupaten Jayawijaya Tahun 2025 - Tahun 2045 bertempat di aula kantor Pemda Jayawijaya Provinsi Papua Pegunungan. Senin (14/10/2024). 

    Musrenbang kali ini dipimpin langsung oleh Pj. Bupati Jayawijaya Toni M Mayor S.Pd., MM diikuti oleh sekitar 100 peserta dan diawali dengan pembacaan doa pembuka yang dipimpin Pendeta Ayen Mabel. 

    Dalam sambutannya, Toni M Mayor S.Pd., MM menyampaikan rasa syukur yang mendalam kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkatnya sehingga kita dapat berkumpul di tempat ini dalam rangka mengikuti Musrenbang Kabupaten Jayawijaya. 

    "Atas nama pemerintah Kabupaten Jayawijaya saya mengucapkan selamat datang bagi narasumber yang datang dari luar Wamena, perlu dilibatkan partisipasi masyarakat dalam rencana pembangunan ini, guna membangun Kabupaten Jayawijaya yang sama-sama kita cintai ini untuk 20 tahun ke depan" 

    "Pembangunan yang akan kita lakukan ini akan di lakukan secara berkesinambungan sehingga daerah ini cepat maju dan berkembang, saya harap dalam pembangunan itu berpacu dengan kemauan dan keinginan masyarakat, sehingga apa yang akan kita bangun tidak mubajir atau sia-sia", tutup Toni. 

    Ditemui diakhir kegiatan, Kapten Inf Yubelius Simbiak menuturkan bahwa Musrenbang ini memiliki dampak yang positif bagi perkembangan Kabupaten Jayawijaya. 

    "Kami dari pihak Kodim 1702/Jayawijaya selaku aparat keamanan akan tetap mendukung seluruh program pemerintah dalam rangka membangun dan memajukan Kabupaten Jayawijaya", ucap Pasi Ter. 

    Lanjutnya ia menambahkan bahwa "Pentingnya sosialisasi serta pemerataan secara menyeluruh terhadap seluruh masyarakat Jayawijaya agar dalam proses pembangunan tersebut dapat berjalan lancar dan aman", tutup Pasi Ter. 

    Kegiatan dilanjutkan dengan pembukaan Musrenbang yang ditandai dengan pemukulan Tifa oleh Pj. Bupati Jayawijaya Toni Mayor dan dilanjutkan dengan acara diskusi. 

    kodim 1702 jayawijaya papua papua pegunungan
    Dony Numberi

    Dony Numberi

    Artikel Sebelumnya

    Generasi Muda Terlindungi: Satgas Yonif...

    Artikel Berikutnya

    Satgas Yonif 323 Memberikan Pertolongan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TNI-AD Sajikan Fasilitas Air Bersih Untuk Masyarakat Kabupaten Sarmi
    Bridging Borders and Hearts: TNI Marines Build Lasting Connections with Sokamu Village in Papua
    Unity in Action: TNI’s 501 Task Force and Frambu Villagers Join Forces for an Environmental Makeover in Papua
    Jaga Kebersihan Tempat Ibadah, Babinsa Koramil 1702-01 Wamena Bantu Warga Bersihkan Gereja

    Ikuti Kami