Hasil Pelaksanaan Operasi Ketupat Cartenz 2023 Hari Ketujuh Polda Papua dan Jajaran

    Hasil Pelaksanaan Operasi Ketupat Cartenz 2023 Hari Ketujuh Polda Papua dan Jajaran

    JAYAPURA – Hasil Pelaksanaan hari Ketujuh Operasi Ketupat Cartenz Polda Papua dan jajaran, Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom mengungkapkan secara umum situasi Kamtibmas dan arus lalulintas aman, lancar serta kondusif, Selasa (25/4).

    Dirinya mengatakan, personel yang tergabung dalam Operasi tersebut gencar melakukan patroli pagi, siang dan malam hari.

    “Selama pelaksanaan libur hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah, personel Ops Ketupat Cartenz secara rutin memberikan pengamanan dan pelayanan berupa pengaturan arus lalulintas hingga patrol di seputaran wilayah hukum Polda Papua guna menjaga situasi yang terus kondusif, ” ungkapnya

    Dari data yang dihimpun, Kombes Benny membeberkan pelaksanaan hari ketujuh Operasi Ketupat Cartenz 2023, Polda Papua dan Jajaran memberikan sebanyak 236 teguran di tahun 2022, dan ditahun 2023 terjadi peningkatan sebanyak 423 atau naik 187%.

    “Para pelanggar didominasi oleh pengendara yang tidak menggunakan helm SNI, melawan arus, berkendaraa dibawah umur dan berboncengan lebih dari 1 orang, ” terangnya.

    Sementara itu, terkait kecelakaan lalulintas, kata Benny di tahun 2022 terjadi sebanyak 4 kasus, dan ditahun 2023 6 kasus atau naik 2%.

    Selaku Kabid Humas, dirinya mengajak seluruh masyarakat di Papua untuk bersama-sama Polri dalam memelihara situasi yang terus kondusif serta menjaga keselamatan diri saat berkendara. Mengingat, saat ini merupakan momentum perayaan Idul Fitri 1444 Hijriah bagi saudara/i muslim.

    “Keamanan dan kenyamaan ditengah masyarakat bukan menjadi tugas Polri semata, dalam hal ini peran serta masyarakat serta seluruh stakeholder sangat diperlukan. Melalui Operasi Ketupat Cartenz, Polri siap menjaga kelancaraan dan keamaan di bulan yang penuh berkah ini, ” imbaunya. (*) 

    jayapura
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Hasil Pelaksanaan Hari Ketiga Dan Keempat...

    Artikel Berikutnya

    Tak Hanya Mama-mama Dijadikan Tameng Bahkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Satgas Yonif 6 Marinir Rayakan HUT ke-79 dengan Patroli dan Layanan Kesehatan untuk Warga Papua
    Hope and Help Hand-in-Hand: 323 Task Forces Deliver Essential Aid to Kondokwe Village, Strengthening Bonds in Papua

    Ikuti Kami